Minggu, 23 Desember 2007

STEMBI (Bandung Bussines School)
Didirikan pada tahun 1997 dengan izin melalui Surat Keputusan Dirjen Dikti No। 52/D/O/1997 tanggal 25 Agustus 1997 tentang pemberian Status Terdaftar bagi Program Studi Akuntansi dan Manajemen Jenjang Strata Satu (S1) dan Diploma Tiga (D3)। Dengan pedoman SK DIKTI tersebut, penyelenggaraan kegiatan proses belajar mengajar dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab di tengah dinamika lingkungan yang selalu berubah
Berdasarkan akreditasi yang dilaksanakan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BANPT) pada tahun 2006, Program Studi Akuntansi (S1) dinyatakan terakreditasi "B" dengan Surat Ketetapan BANPT Nomor 028/BANPT/AK-IX /SI/I/06। Program Studi Manajemen (S1) dinyatakan terakreditasi "B" berdasarkan Surat Ketetapan BAN-PT Nomor : 028/BAN-PT/AK-IX/SI/XI/06। Sedangkan untuk program Diploma Tiga (D3) Akuntansi dinyatakan "B" dengan Surat Ketetapan No। : 014/BANPT/AK-VI/Dpl-III/X/2006 dan untuk Program Manajemen (D3) mendapat akreditasi "C" dengan Surat Ketetapan No. : 013/BAN-PT/Ak-VI/Dpl-III/X/2003.
Guna menjawab tantangan perkembangan dunia akademik dan lingkungan, Bandung Bussines School terus melakukan perkembangan-perkembangan akademik yang relevan oleh karena itu dikembangkanlah konsentrasi keilmuan dari tiap program studi yang diselenggarakan.
Program Studi Akuntansi menyelenggarakan konsentrasi :
Akuntansi Keuangan, Akunansi Perpajakan, Auditing, Akuntansi Perbankan, Akuntansi Syariah Komputer Akuntansi, Akuntansi Pasar.
Program Studi Manajemen menyelenggarakan konsentrasi :
Manajemen Industri, Manajemen Syariah, Manajemen SDM, Manajemen Pemasaran, Manajemen Bisnis Internasional, Manajemen Informatika, Manajemen Rumah Sakit.
Diposting oleh Bandung Bussines School (STIE STEMBI Bandung)